Mashuri Jumling di Dusun Rantau Makmur

Taseplin, bungotoday.com – Bupati Bungo H Mashuri bersama unsur forum komunikasi pimpinan daerah melaksanakan “Jumat Keliling” (Jumling) di Masjid Nurul Ikhsan Dusun Rantau Makmur, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Jumat (7/8/2020).


Pada kesempatan itu Bupati juga turut menyerahkan bantuan BLT-DD Tahap IV Dusun Rantau Makmur bagi 29 orang penerima.

“Hari ini kita hadir di Dusun Rantau Makmur, dalam rangka penyerahan Bantuan BLT-DD Tahap IV sekaligus Melaksanakan Jumat Keliling atau Jumling bersama masyarakat,” ungkap Mashuri.

Selain itu kata Mashuri, kegiatan jumling yang dilaksanakan merupakan program Pemerintah Kabupaten Bungo sebagai media silaturahmi dengan masyarakat untuk menumbuhkan semangat keagamaan.

“Kegiatan jumling ini kita laksanakan kembali setelah situasi new normal Covid-19, disamping itu kegiatan ini juga merupakan salah satu cara kita dalam mendengarkan aspirasi masyarakat,” terangnya.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan dapat meringankan sebagian kecil beban dari masyarakat kita yang terdampak akibat dampak virus corona,” tuturnya (jsy)