Muara Bungo – Lembaga Pendidikan Islam Diniyyah Al-Azhar (DIAZ) akan menggelar berbagai kegiatan dalam memperingati Milad ke-47 tanggal 5 Agustus 2024.
Berbagai kegiatan tersebut akan dimulai pada 25 Juli – 6 Agustus 2024.
Adapun rangkaian kegiatan Milad ke-47 Diniyyah Al-Azhar meliputi, DIAZ Competitions, Seminar Internasonal, Tabligh Akbar, Dzikir dan Doa Bersama, Khitanan Masal, Donor Darah dan Medical Check Up.
Tidak hanya itu, ada juga Bazar Produk Pesantren dan UMKM, Spectacular Islamic Art Perfomance, Temu Kangen Alumni, Resepsi Milad ke-47 dan terakhir Jalan Santai.
Untuk kegiatan DIAZ Competitions, sudah dibuka pendaftaran dari 1 Juni hingga 24 Juli 2024. Kompetisi ini dimulai dari Tingkat TK/RA hingga SMA/SMK/MA.
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi 0811-7454-045.