Muara Bungo, bungotoday.com – Polres Bungo menggelar Sholawatan dalam rangka menjaga kedamaian pada Pemililihan Rio, Pemilihan Bupati dan Pemilihan Gubernur yang akan digelar pada tahun 2020 ini.
Polres Bungo Bersholawat tersebut menghadirkan Pimpinan Majelis Ahbaburrosul Indonesia Sayyid Seif Alwi Ba’alawy. Acara sholawatan digelar di halaman Mapolres Bungo, Sabtu (8/2/2020) malam.
Kapolres Bungo AKBP Trisaksono Puspo Aji mengatakan, acara Polres Bungo Bersholawat merupakan kegiatan untuk menyambut Pilrio, Pilbup dan Pilgub 2020 dengan mengharapkan ridho Allah SWT.
“Acara ini merupakan persiapan kita akan melaksanakan Pemilihan Rio, Bupati dan Gubernur. Sehingga diharapkan kita antar sesama tidak terpecah belah karena berbeda pilihan,” ujarnya.
Tampak hadir dalam kegiatan ini, Karolog Polda Jambi, Kombes Pol Yasir, Bupati Bungo H Mashuri, Kapolres Bungo AKBP Trisaksono, Kasdim 0416 Bute Mayor Inf Widi Purwako, Mantan Bupati Bungo Sudirman Zaini, bakal calon kepala daerah dan para bakal calon Rio (Kepala Desa, red), anggota Polres Bungo serta masyarakat Kabupaten Bungo. (gie)