Bupati Saksikan Pengukuhan Gelar Adat 2 Datuk Rio di Jujuhan Ilir

Jujuhan Ilir, bungotoday.com – Bupati Bungo H Mashuri, menghadiri pengukuhan gelar adat dua Rio (Kades) di Kecamatan Jujuhan Ilir, Selasa (28/07). Pengukuhan dilaksanakan di dusun Aur Gading dan dusun Bukit Sari.

Dalam sambutannya, Bupati Bungo H Mashuri menyampaikan ucapan selamat kepada para datuk Rio yang baru saja dikukuhkan secara adat oleh ketua LAM.

“Atas nama pribadi dan pemerintah kabupaten bungo kami menyampaikan ucapan selamat kapada datuk Rio yang baru dikukuhkan gelar adatnya. Dengan dimukuhan gelar adat agar menjalankan roda pemerintahan dusun dengan baik,” ucap Mashuri.

Sebut Mashuri, Rio bukan hanya sebagai peminpin dusun tapi, juga pemangku adat istiadat anak negeri. Maka dari itu, harus menjadi cermin ditengah-tengah masyarakat.

“Kami percaya bahwa datuk Rio bisa menjalankan amanah dan tanggung jawab ini dengan sebaik-baiknya dan selalu mengedepankan adat istiadat di dusun,”cetusnya lagi.

Sementara Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Kecamatan Jujuhan Ilir, H. Bajuri. MH dalam penyampaiannya, Rio Aur Gading, Hamrozi diberi gelar Datuk Rio Agung dan Rio Bukit Sari, Suyanto diberi gelar Datuk Noto Projo.

“Ingat, bilo melanggar setih setio mako, iyo akan dimakan sumpah. Bak karekap tumbuh dibatu, mati segan hidup idak mau. Kebawah  idak beurat, keateh idak bapucuk, ditengah – tengah dirakuk kumbang, dimakan biso kami,” ungkap H Bajuri dengan kata adat melayu Jambi. (jsy)