Polisi Ngopi Bareng Sambil Diskusi dengan Warga di Warung Sarapan

Suasana santai terlihat saat warga dan pejabat utama dari Polres Bungo duduk dan sarapan bersama di warung sarapan depan RSUD H Hanafie Muara Bungo, Jumat (23/6/2023).

Muara Bungo – Kepolisian Resor Bungo kembali menggelar kegiatan rutin Jumat Curhat untuk menampung keluhan masyarakat. Kali ini dilaksanakan di Warung Sarapan Pagi “Lontong Padang” depan RSUD H Hanafie Muara Bungo, Jumat (23/6/2023).

Kapolres Bungo diwakili oleh Plh. Kabaglog Kompol Slamet Riadi dan didampingi Kabagren Kompol Syofdianto. Tampak hadir dalam kegiatan itu Lurah Pasir Putih beserta perangkatnya, lembaga swadaya masyarakat (LSM) Laskar Merah Putih.

Kompol Slamet Riadi dalam kegiatan tersebut mengajak masyarakat  yang hadir untuk mengeluarkan keluhan yang ada.

Dia menyampaikan tindak pidana dan pelanggaran yang dilakukan oleh anak anak pelajar kerap terjadi. Oleh sebab itu, perlu peran orang tua untuk mencegahnya.

“Dengan cara memastikan anak melakukan kesibukan dengan berbagai kegiatan positif di sekolah atau tempat les,” ungkapnya.

Dalam momen tersebut, Ketua LSM mengeluh soal warnet yang buka 24 jam sehingga banyak anak anak yang bermain warnet hingga larut malam.

Selanjutnya, Anwar selaku Ketua RW 02 menyampaikan usulan agar setiap 60 menit ada patroli polisi di jalan khususnya depan RSUD H Hanafie dan depan Kantor Bupati Bungo, karena rawan terjadi kecelakaan.

Dari keluhan beberapa warga tersebut, Kompol Slamet Riadi menjawab dan menyampaikan secara terbuka dan akan di tindak lanjuti oleh fungsi yang ada di Polres Bungo.

“Jika nanti belum ada tindak lanjut dari kami, segera ingatkan kami,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut Kompol Slamet Juga memberikan nomor kontak pengaduan jika melihat peristiwa kejahatan dan kejadian yang mengganggu situasi kamtibmas agar segera melapor baik melalui Call Center 110 maupun petugas kepolisian terdekat. (btc/hpb)