Jelang Lebaran, Pasukan Oranye Dapat Sembako dari Pemkab Bungo

Bupati Bungo Mashuri saat menyerahkan paket sembako kepada petugas kebersihan di lingkup Pemkab Bungo, Kamis (13/4/2023). (Dok. Setda Bungo)

Muara Bungo – Pasukan oranye atau petugas kebersihan dibawah naungan Dinas Lingkungan Hidup mendapatkan paket sembako dari Pemerintah Kabupaten Bungo, Kamis (13/4/2023).

Pemberian paket sembako berlangsung di halaman Wisma Alisudin Rumah Dinas Bupati Bungo. Dihadiri secara langsung oleh Bupati Bungo Mashuri dan Wakil Bupati Bungo Safrudin Dwi Apriyanto (Apri).

Bantuan tersebut merupakan bentuk terima kasih Pemerintah Kabupaten Bungo untuk petugas kebersihan, dimana para pasukan oranye ini tidak pernah lelah dalam membersihkan kota Muara Bungo, sehingga Kabupaten Bungo mendapatkan piala Adipura beberapa waktu yang lalu.

“Ini bentuk wujud terima kasih kami kepada teman-teman petugas kebersihan yang tidak pernah lelah dalam menata kebersihan di Kabupaten Bungo, sehingga Bungo meraih piala Adipura yang ketiga kalinya secara berturut-turut,” ungkap Bupati Mashuri.

Di samping itu, Mashuri turut mengapresiasi seluruh OPD yang telah bekerja sama dalam upaya mejaga kebersihan lingkungan di Kabupaten Bungo.

“Kami berharap kepada teman-teman dari petugas kebersihan agar kiranya lebih ditingkatkan lagi kinerja untuk kedepannya,” harap Mashuri. (btc/kmf)